Helton Dilantik Jadi Camat Matur

Jumat, 08/04/2011  10:01 WIB

Kawasan Matur adalah salah satu kawasan potensial untuk diberdayakan bagi kemajuan masyarakat dan daerah.Hal itu disebab karena keindahan alam Matur dan terhamparnya perkebunan tebu yang sangat luas. Pemerintahan kecamatan diharapkan untuk dapat mendorong pemberdayaan pengembangan kawasan ini secara maksimal.

Hal itu dikatakan Sekda Agam, Syafirman dalam sambutannya setelah melantik Helton selaku camat baru menggantikan Indra Noveri di aula kantor camat Kamis (7/4) kemaren.

Pelantikan Helton adlah bahagian dari pelantikan sejumlah camat Agam telah dimulai oleh bupati Indra Catri Selasa (5/4) lalu di Tanjung Mutiara dengan melantik Boy Vetris dan Syahrul Hamidi untuk kecamatan IV Nagari. Setelah Helton Sekda juga melantik Bambang Warsito mantan camat Lubuk Basung untuk Kecamatan Malalak dan Herman di IV koto.

Secara marathon juga akan dilantik Syatria untuk kecamatan Tanjung Raya dan Rahmat Lasmono untuk Lubuk Basung. Sedangkan untuk kecamatan mantan Camat Tanjung Mutiara dan di Pribadi akan dilantik pula di Kamang Magek dan Aldiasnur yang digantikan Dandi akan menjadi Camat Palupuh.

"Pelantikan ini merupakan kebutuhan organisasi dan ini sesui dengan dinamika dan kebutuhan pemerintahan daerah. Karena itu camat yang dilantik diharapkan mampu melakukan inprovisasi dalam memimpin wilayah baik secara administrative dengan memberdayakan aspek-aspek nilai budaya dan potensi wilayah secara menyeluruh,"jelas Syafirman.

secara khusus untuk kecamatan Matur yang baru saja menjadi objek telusur harian singgalang dalam program awak singgalang Raun Panik, Syafirman mengatakan bahwa alam Matur sangat berpotensi untuk dikembangkan menjadi objek wisata. "Masyarakat Matur yang tenang didukung oleh kekayaan budaya dan posisi strategis Puncak Lawang jika didorong untuk aktifitas pariwisata akan dapat meningkat kesejahteraan masyarakat,"kata Sekda 
Sumber Harian (Singgalang) 

0 komentar:

Posting Komentar

Create a Meebo Chat Room